Dalam upaya menjadikan Buleleng sebagai Daerah Tertib Ukur, Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Buleleng melalui Bidang Metrologi melakukan penyisiran dan pembinaan pedagang di sejumlah pasar di Kabupaten Buleleng, senin 17/9. Kali ini pasar yang dituju adalah pasar desa pancasari dan pasar busungbiu. Tim Metrologi yang dihadiri oleh Kepala Bidang Metrologi dan Tertib Niaga Ida Bagus Widia, SE didampinmgi Kepala seksi Pengawasan Ida Bagus Putu Ardana,S. Sos. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pengawasan, penegakan hukum, dan pembinaan terhadap penggunaan dan peredaran alat Ukur, Takar, Timbang dan Perlengkapannya (UTTP) Dengan demikian citra pasar tradisional bagi masyarakat konsumen akan meningkat khususnya dari segi kebenaran hasil pengukuran dalam transaksi perdagangan. Di samping itu , hal itu dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran pedagang/ pengguna dan pemilik UTTP dan pengelola pasar tentang pentingnya penggunaan UTTP yang benar dan sah dalam membangun kepercayaan masyarakat konsumen.