(0362) 32143
disdagperinkopukm@bulelengkab.go.id
Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah

Pelayanan Tera/Tera Ulang dilaksanakan di Pasar Banjar, Kecamatan Banjar

Admin disdagperinkopukm | 27 Agustus 2020 | 258 kali

Kamis (27/8), UPTD Metrologi Legal melaksanakan pelayanan tera/tera ulang alat UTTP bertempat di Pasar Banjar, Kecamatan Banjar - Buleleng. Tim yang bertugas hari ini Komang Ayu Ratnawati, Dewa Putu Widiana P., Nyoman Suhartanayasa, Gusti Md Tjintiasbawa, Eni Purnamiati, Anggit Diliana dan Rudi Suantara. Layanan tera kali ini secara umum menargetkan para wajib tera/pemilik UTTP/para pedagang yang tinggal di wilayah Kecamatan Banjar, khususnya para pedagang pemilik UTTP yang beraktivitas di Pasar Banjar.

Para petugas sebelumnya telah berkoordinasi dengan Kecamatan Banjar, Desa Banjar dan Pengelola Pasar Banjar agar menginformasikan kepada desa-desa di wilayah Kecamatan Banjar untuk datang ke lokasi kegiatan, tepatnya di areal parkir Pasar Banjar. Jumlah pedagang yang datang untuk menera ulang timbangannya mencapai 81 orang. Jenis UTTP yang ditera ulang berupa timbangan meja, timbangan sentisial, timbangan pegas, dacin logam dan anak timbangan. Dalam prosesnya, para petugas tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai himbauan pemerintah. Alat UTTP yang didaftarkan juga telah disemprot menggunakan cairan disinfektan sebelum dilakukan tera ulang.