Kamis(21/01) - Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (DisdagperinkopUKM), Dewa Sudiarta beserta jajaran menghadiri Rapat Koordinasi yang bertemakan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (GNBBI) secara Virtual yang dipimpin oleh Deputi Kementrian Koordinator Investasi dan Maritim dan di hadiri oleh perwakilan bank Indonesia,perwakilan DANA, dan OVO,perwakilan Bank BCA,dan kadiskopukm prop. Bali diRuang Kantor DisdagperinkopUKM pada Kamis 21 Januari 2021.
Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (DisdagperinkopUKM), Dewa Sudiarta menjelaskan, bahwa PemProp(Pemerintah Provinsi)dan kabupaten seBali dukung gernas BBI melalui produk ukm yang telah lolos kurasi dan dipamerkan on boarding (Marketing Place), namun terbatasnya showcase produk on boarding, pembatasan sosial, dan masih lemahnya daya beli masyarakat masih menjadi kendala dalam pemasaran.
Lanjut Dewa Sudiarta menjelaskan, dari Tim BBI Pusat sudah merancang program pendampingan menuju UMKM Go Digital, bersama BI, BCA. kabupaten/ kota diminta siapkan data kluster UMKM yang siap didampingi dan melaksanakan berbagai program / kegiatan dukung gernas BBI ini.
Tidak hanya itu, Dewa Sudiarta menjelaskan juga, Kabupaten/ Kota siap menindak lanjuti arahan yang di berikan oleh tim BBI pusat.