Pada Senin,21 November 2022 Kegiatan Bimbingan Teknis Pengawasan Internal Koperasi dengan Tema “Pentingnya Pengawasan” yang bertempat di Ruang Rapat Metrologi dengan hasil sebagai berikut :
1. Bimbingan Teknis dihadiri oleh 2 orang perwakilan dari masing-masing koperasi yang berasal dari unsur 1 orang pengurus dan 1 orang pengawas.
2. Jumlah Peserta yang hadir adalah 17 Orang yang berasal dari Koperasi yang ada di Kecamatan Buleleng.
3. Adapun Teknis Kegiatan adalah Acara dibuka oleh Kabid Koperasi selaku yg mewali Bapak Kadis dan sekaligus memandu jalannya Bimtek. Penyampaian Materi oleh Drs. I Made Sukarya, dengan materi yang disampaikan adalah “Pentingnya Pengawasan dan Teknis Penyusunan Laporan Akhir Tahun”.
4. Kegiatan Bimtek ditutup dengan tanya jawab dari peserta serta teknis pengawasan yang akan dilakukan oleh Pengawas koperasi.