(0362) 32143
disdagperinkopukm@bulelengkab.go.id
Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah

Simulasi Teknik Pemadaman Kebakaran dalam rangkaian Peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)Tahun 2024

Admin disdagperinkopukm | 31 Januari 2024 | 129 kali

Sekretaris Dinas DagperinkopUKM Kabupaten Buleleng Ariston Adhi Pamungkas, S.P, MEnvMan menghadiri Simulasi Teknik Pemadaman Kebakaran dalam rangkaian Peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Tahun 2024 yang bertempat di Jalan Pantai Penimbangan, Desa Pemaron sebelah utara SKB (Sanggar Kegiatan Belajar) pada Rabu, 31 Januari 2024. 

Kegiatan ini turut dihadiri oleh PJ. Bupati Buleleng  Ir. Ketut Lihadnyana, M.M.A., Asisten I Setda Buleleng, Kepala OPD terkait, Forkopimcam, asosiasi pekerja, perwakilan perusahaan/LPK serta tamu undangan lainnya. Dalam laporannya, Kepala Dinas Tenaga Kerja Drs. Komang Sumertajaya menyampaikan beberapa hal, yaitu:

- Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) meliputi kesehatan seluruhnya, jasmani dan rohani.

- Tujuan peringatan Bulan K3 adalah untuk meningkatkan kesadaran dan penerapan K3 di perusahaan.

- Tema kegiatan adalah ''Budayakan K3 Sehat dan Selamat Dalam Bekerja Menjaga Keberlangsungan Usaha".

- Kegiatan ini diikuti oleh 147 peserta dari 34 perusahaan di Kabupaten Buleleng.

Pada sambutan dan pembukaannya, PJ Bupati Buleleng membacakan sambutan Menaker RI, dengan beberapa penekanan yaitu:

1. Peringatan K3 Nasional dilaksanakan serentak di Indonesia, mulai tanggal 12 Januari hingga 12 Februari 2024.

2. Salah satu kunci pembangunan ekosistem kerja adalah penerapan K3 di tempat kerja yang pada gilirannya meningkatkan produktivitas.

3. Keselamatan kerja merupakan bagian dari pembangunan berkelanjutan dan salah satu sasaran Sustainable Development Goals (SDGs).

4. Mendorong budaya K3 sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

5. Semua pemangku kepentingan agar meningkatkan sinergi dan kolaborasi dalam kemandirian K3 dan berperan aktif dalam pemasyarakatan K3.

6. PJ. Bupati Buleleng meminta kepada seluruh perusahaan di Buleleng untuk mengikutsertakan pekerjanya pada program BPJS Ketenagakerjaan.

7. Menyampaikan apresiasi kepada perusahaan di Buleleng yang telah turut serta dalam pembangunan di Buleleng, yang salah satunya ditandai dengan data BPS terkait pengangguran, dari 5,2% turun menjadi 3,6%.

8. Menyampaikan agar para tenaga kerja tidak diperlakukan seperti robot, namun juga perlu diperlakukan sebagai aset yang menopang keberlanjutan usaha.

Kemudian acara dilanjutkan dengan simulasi teknik pemadaman kebakaran oleh para peserta dalam rangka peringatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). 

#PemkabBuleleng

#BulelengBerbangga

#dagperinkopukm

#KerjaSekarangBersamaMajuJaya

#SalamMantap

#Buleleng

#BulelengBali