(0362) 32143
disdagperinkopukm@bulelengkab.go.id
Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah

Sosialisasi event kolaborasi dalam rangka mewujudkan petani mandiri dan maju melalui koperasi

Admin disdagperinkopukm | 29 Oktober 2025 | 63 kali

#latepost 

Kita semua memahami bahwa koperasi saat ini dihadapkan
pada tantangan untuk terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan digitalisasi ekonomi. Oleh karena itu, hadirnya platform Eratani yang akan diperkenalkan hari ini merupakan langkah yang sangat
positif dalam membuka wawasan baru bagi koperasi, khususnya di sektor pertanian dan pengelolaan rantai pasok hasil tani.
Melalui kegiatan sosialisasi ini, kami berharap para pengurus
koperasi dapat memahami secara komprehensif mengenai skema layanan dan bentuk kerja sama yang ditawarkan. Tentu saja, setiap koperasi memiliki karakter dan kebutuhan
usaha yang berbeda-beda. Maka dari itu, skema ini dapat dijadikan opsi strategis yang bisa dianalisis dan
dipertimbangkan lebih lanjut sesuai dengan potensi dan unit usaha masing-masing koperasi. Kami juga patut memberikan apresiasi kepada Koperasi Produsen Tani Side Ayu, yang hari ini menjadi salah satu pelopor dengan menandatangani Perjanjian Kerja Sama dengan PT Eratani. Semoga kerja sama ini dapat berjalan dengan baik, memberikan manfaat nyata bagi anggota koperasi, serta menjadi contoh inspiratif bagi koperasi lainnya dalam menjalin kemitraan yang produktif dan berkelanjutan.
Akhir kata, saya mengucapkan terima kasih kepada PT Invelli Solusinya dan PT Eratani atas inisiatif serta komitmennya dalam membangun ekosistem digital yang mendukung kemajuan koperasi di daerah. Semoga kegiatan hari ini membawa manfaat dan membuka peluang kerja sama
yang lebih luas di masa depan.

#PemkabBuleleng
#BulelengPaten
#KerjaMantap
#KerjaCerdasIklhasTuntas
#DagperinkopUkm
#KitaHebatHebatHebatLuarBiasa
#BulelengBali