Memasuki tahun Keempat terselenggaranyaBuleleng Festival, untuk tahun 2016 ini Bulfest diadakan selama 5 (lima) hari mulai tanggal 2 Agustus 2016 s/d 6 Agustus 2016. Guna memantapkan kegiatan pameran UKM maka pada hari ini tanggal 20 Juli 2016 Dinas Koperasi,Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Bulelengselaku pengisiPameranProduk UKM mengundang45 orangPeserta. Acara dibuka oleh Bapak Nyoman Suarjana,SPd.MPd selakuSekretaris Dinasmenyampaikan arahannya tujuan Pameran UKM Bulfest 2016 ini sebagai ajang promosi produk unggulan Buleleng. sehingga apabila setelah dicek panitia ditemukan ada peserta yang membawa produk unggulan dari daerah lain maka akan di blacklist tidak bisa mengikuti bulfest di tahun depan. Stand yang tersedia sebanyak 40 stand, ukuran stand masih belum bisa ditentukan dikarenakan peserta yang mendaftar terus bertambah sehingga hari Senin tanggal 25 Juli 2016 akan kembali diundang untuk menentukan letak stand, dengan cara no stand yang akan diundi. Bagi stand mandiri dikenakan biaya Tenda seharga Rp 125.000,- /stand/hari. Dalam proses pembayarannya langsung dibayarkan ke EO (Event Organizer). Adapun hal yang ditanggung oleh Panitia berupa saluran Air, listrik dan tenda. pada tanggal 1 Agustus 2016 stand sudah mulai dihias hingga esok hari pukul 10.00 wita. Pembukaan Bulfest akan dimulai pada pukul 17.00 wita.(inovred)
Download disini