(0362) 32143
disdagperinkopukm@bulelengkab.go.id
Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah

DISDAGPERINKOPUKM ADAKAN DIKLAT TEKNIS PERKOPERASIAN.

Admin disdagperinkopukm | 12 November 2020 | 212 kali

Kamis (12/11) -Dinas Perdagangan, Perindustrian, dan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (DisdagperinkopUKM) mengadakan pembukaan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) tentang Teknis Perkoperasian, yang di hadiri oleh Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian, dan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (DisdagperinkopUKM) Dewa Made Sudiarta yang di dampingi oleh Sekertaris Disdagperinkopukm, konsultan Perusahaan Daerah (Perusda) Bali Putu Rupani dan Digital Koperasi Nyoman Pastia sebagai narasumber yang dilaksanakan 3 hari  di Hotel Aneka Lovina Villas & Spa , Anturan, Kabupaten Buleleng ,pada Rabu 11, November 2020.

Kepala Dinas Dagperinkopukm, Dewa Made Sudiarta, menyampaikan bahwa ,Diklat yang diikut oleh 30 peserta dari unsur pengurus koperasi yang menggola uni usaha sektor riil ata yang berpotensi unit pengembangan usaha disektor pertokoan ini bertujuan untuk mengembangkan koperasi- koperasi lokal agar bias bersaing dengan koperasi yang lain. “tentu juga pada kondisi pandemi COVID-19 ini semua omset- omset koperasi mulai menurun dan koperasi yang terkena dampak pandemi ini agar bias dikembangkan lagi saat mengikuti diklat ini“ ucapnya .

Tidak hanya itu, narasumber konsultan Perusahaan Daerah ( perusda ) Bali Putu Rupani juga menyampaikan bahwa “kedepannya kita berharap, ritel -ritel lokal yang sifatnya mandiri mampu bersaing dengan yang berjaringan, jadi  dari 30 perserta ini  yang sudah memilik ritel – ritel, kita akan kembangkan kembali agar lebih professional , dan untuk para perserta diklat , pola pikir  kita harus berubah, bagaimana caranya agar bias bersaing dengan mereka (ritel-ritel berjaringan),ucapnya.