(0362) 32143
disdagperinkopukm@bulelengkab.go.id
Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah

Gerakan Buleleng Bersih Sampah di wilajah Kampung Kajanan

Admin disdagperinkopukm | 21 November 2025 | 227 kali

Gerakan Buleleng Bersih Sampah kembali dilaksanakan untuk mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat. Tempat dilaksanakannya pembersihan oleh Dinas Dagperinkopukm Kabupaten Buleleng berlokasi di wilajah Kampung Kajanan, Jumat (21/11). 

Kepala Dinas Dagperinkopukm Kabupaten Buleleng Dewa Made Sudarta bersama seluruh pegawai ikut dalam kegiatan tersebut. Turut hadir Babinsa dan Bhabinkamtibmas, Lurah Kampung Kajanan beserta perangkat kelurahan, serta masyarakat setempat. 

Gerakan Buleleng Bersih Sampah merupakan bentuk komitmen dan aksi nyata dalam perlindungan serta pengelolaan lingkungan hidup, khususnya dalam mengatasi permasalahan sampah di musim hujan. Semangat gotong royong dan kepedulian terhadap lingkungan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan.

#PemkabBuleleng

#BulelengPaten

#KerjaMantap

#KerjaCerdasIklhasTuntas

#DagperinkopUkm

#KitaHebatHebatHebatLuarBiasa

#BulelengBali