Kepala
Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah
(Dagperinkopukm) Kabupaten Buleleng Dewa Made Sudiarta menghadiri undangan PNM
terkait dengan Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU) Akbar Bali yang
diselenggarakan di Gedung Kesenian Gede Manik, Singaraja, pada Jumat (14/11).
Hadir
pada acara tersebut Wakil Bupati Buleleng, Direktur Bisnis PNM, Kepala Dinas
Koperasi UKM Provinsi Bali. Sedangkan dari Dinas DagperinkopUKM Kabupaten
Buleleng turut hadir pendamping dari PLUT Kabupaten Buleleng.
Kegiatan
ini dilaksanakan dengan maksud dan tujuan untuk pendampingan dan pemberdayaan
terhadap Pelaku UMKM di seluruh Indonesia, PT. Permodalan Nasional Madani
Cabang Denpasar menyelenggarakan kegiatan Pengembangan Kapasitas Usaha (PKU)
Akbar Bali yang akan dihadiri oleh 500 Nasabah PT PNM Cabang Denpasar di
Kabupaten Buleleng
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Direktur Bisnis PT. PNM. Beliau menyampaikan ucapan selamat datang kepada para tamu undangan dan juga memberikan apresiasi HALAL kepada para pelaku UMKM di Kabupaten Buleleng. Selanjutnya sambutan dari Kepala Dinas Koperasi UKM Provinsi Bali yang membacakan sambutan dari Gubernur Bali yang berisikan tentang UMKM merupakan salah satu ujung tombak Provinsi Bali dalam membangun perekonomian di Bali. Dan sambutan yang terakhir oleh Bapak Wakil Bupati Kabupaten Buleleng yang menyampaikan apresiasi kepada PNM Cabang Denpasar karena sudah mewadahi serta membantu UMKM dalam hal permodalan dan pembinaan untuk mengembangkan usaha.